ANTARANEWS.com merupakan salah satu situs berita online di Indonesia yang berdiri sejak kurang lebih pada tahun 2007. Sebelumnya Antara melakukan pengiriman berita dengan menggunakan pemancar dan buletin cetak. Dibawah kepemimpinan Dr. Ahmad Mukhlis Yusuf, yang melanjutkan kepemimpinan Asro Kamal Rokan yang kini bertugas sebagai Dewan Pengawas.
Perubahan status Lembaga Negara menjadi Perusahaan Umum (Perum) dimulai berdasarkan PP 40/200 tertanggal 18 Juli 2007. Pemberian status tersebut dengan maksud guna memudahkan kerja kantor berita perjuangan tersebut untuk menghadapi era konvergensi media dan tantangan bisnis media yang kian mengglobal. Diharapkan pula LKBN ANTARA dapat mengembangkan berbagai lini bisnis berbasis konten, komunikasi, pengelolaan data dan pendidikan media. www.antaranews.com merupakan sebagian dari cara perusahaan untuk pasar media yang difoemat untuk publik.
Wajah baru media tertua di Indonesia ini cukup membuat masyarakat tertarik, karena konten-kontennya cukup memenuhi pertanyaan masyarakat akan dunia pemberitaan. ANTARA News menggunakan tagline "menyajikan informasi terkini tentang berbagai peristiwa yang terjadi di Indonesia dan dunia". Seperti dilansir
anashir.com, menurut data dari
Alexa, ANTARANEWS.com memiliki peringkat ke-8.770 di tingkat global dan ke-116 di Indonesia. Menurut data dari
StatShow, pengunjung ANTARANEWS.com perhari berjumlah 54.421 pengunjung dan 119.727 pageview.
ADS HERE !!!